Skip to main content
Riyan Laiyan

follow us

Teknik SEO Off Page Dalam dunia blog

Dalam dunia blog, anda pasti pernah mendengar istilah SEO. Masih banyak orang yang belum tahu apa itu SEO. SEO terdiri dari dua jenis, yaitu SEO On page dan Off page. Di artikel ini, anda akan belajar tentang teknik, tujuan, manfaat, faktor, langkah-langkah, dan contoh seo off page.

Pengertian Teknik SEO Off Page

SEO Off Page adalah teknik optimasi dari luar website. Anda akan diajak meraih backlink berkualitas dan mempromosikan website anda. Teknik SEO off page bisa dikatakan ajang mengenalkan website anda. Semakin anda mengoptimasi, maka semakin terkenal website anda.

Cara kerjanya sangat berbeda dengan On Page. Anda butuh pihak lain ketika mengoptimalkannya, contoh mudah nya adalah Backlink. Backlink adalah link yang mengarahkan ke suatu website.

Tujuan SEO Off Page

Orang lebih mengutamakan SEO On Page dibanding Off Page. Padahal antara On Page dan Off Page sama-sama penting. Kalau anda belum tahu mengapa kita harus mengoptimasi seo off page, saya akan jelaskan tujuannya. Berikut daftar tujuan SEO Off Page.

1. Mendapatkan Pengunjung

Salah satu teknik seo off page adalah berpromosi. Dengan melakukan promosi, orang lain bisa tahu tentang blog anda. Terkadang kita lupa berpromosi karena terlalu fokus menulis artikel. Anda wajib tahu tempat berpromosi yang baik. Jangan sampai anda spam beberapa grup, tetapi hasilnya nihil.

2. Meningkatkan Popularitas Website

Kadang kita merasa sia-sia bekerja keras ngeblog, tetapi website masih sepi. Bukan hanya kita saja, blogger lainpun merasakan hal serupa. Jika website masih sepi, kamu wajib mengoptimalkan SEO. SEO Off Page bisa mendatangkan pengunjung sehingga websitemu menjadi terkenal.

3. MenaikkanPeringkat Website

Salah satu kekesalan paling terkenal dalam komunitas blogger adalah tidak adanya website mereka dalam halaman pertama Google. Anda bisa meraih peringkat pertama halaman Google dengan SEO Off Page. Sekali lagi kita harus belajar ini.

Bagaimana SEO Off Page dapat berpengaruh dengan peringkat Google? Ketika anda berhasil mendapat banyak pengunjung,popularitas mu akanmeroket. Google sangat senang terhadap artikel yang sering dibaca oleh pengunjung, sehingga websitemu akan berada di halaman utama.

Manfaat SEO Off Page

Sangat rugi sekali jika kamu tidak tahu Off Page. Ada banyak manfaat yang bisa kamu dapatkan di sini. Mari kita simak manfaat SEO Off Page.

1. Menambah Pundi-Pundi Penghasilan

Ketahuilah bahwa kamu bisa kaya berkat SEO Off Page. Ini ada hubungan nya dengan tujuan yang sudah di tulis di atas, yaitu meningkatkan popularitas website. Ketika websitemu dikunjungi banyak orang, iklan akan sering dilihat dan bisa diklik orang.

Karena hal tersebut, penghasilan dari iklan meningkat dan siap menghasilkan lebih banyak lagi. Tetapi ini cuma berlaku bagi website yang dimonetize. Apakah ada cara lain untuk menghasil kan lebih banyak selain iklan? Tentu saja ada,

Anda bisa membuka jasa backlink. Jasa backlink sangat laku pada blogger pemula atau sedikit visitor. Cobalah menawarakan backlink website anda terhadap mereka. Tetapi pastikan website anda berkualitas.

2. Peluang Endorse

Endorse tidak berlaku hanya di media sosial, seperti Facebook, Twitter, dan Instagram. Website pun bisa menerima permintaan endorse. Nama lain endorse dalam dunia blog adalah iklan. Website terkenal dan mempunyai banyak visitor sering ditawari produk untuk di iklan kan.

Beberapa blogger terkenal seperti Kompi Ajaib dan Mas Sugeng pernah melakukan hal ini. Jika ingin membuktikan kalimat di atas, coba gunakan web archive untuk menjelajahi masa lalu blog tersebut. Selamat mencoba!

3. Reputasi Baik Untuk Website

Website apa yang bisa di katakan bagus? Jawaban nya adalah website dengan reputasi baik. Semua ini tergantung pada Google dan pembaca. Jika artikel mu sering muncul di halaman pertama, maka orang memberi nilai baik dan bagus untuk websitemu.

Kenapa hal ini bisa terjadi? Komunitas blogger sering menanyakan perihal artikel yang berhasil meraih page one ketika menilai sebuah website. Tradisi ini menurun hingga sekarang.

Faktor SEO Off Page

Ada beberapa faktor SEO Off Page yang harus diketahui. Salah sedikit bisa hancur kualitas nya. Saya akan menuliskan faktor-faktor SEO Off Page.

1. Kualitas Backlink

Sebelum memakai backlink, ada baik nya kita mengetahui kualitasnya. Backlink yang baik mempunyai kualitas tinggi. Membangun link tidak mudah dan membutuh kan banyak waktu. "Backlink adalah kualitas, bukan kuantitas."

Apakah kita perlu memerlukan banyak backlink untuk optimasi website kita?

Jawabannya berada di kualitas backlink. Jika kamu mendapatkan backlink dengan kualitas buruk, hasilnya sama saja. Selain itu website kamu bisa hancur karena spam backlink tersebut.

2. Media Sosial

Sampai sekarang media sosial adalah surga untuk melakukan promosi. Media sosial punya andil besar dalam SEO. Para Blogger sukses sering menyampaikan betapa pentingnya media sosial dalam dunia blog.

Media Sosial apa saja yang bagus untuk ber promosi? Anda bisa menggunakan Facebook, Twitter ,Instagram, dan Forum Internet. Pilih tempat yang ramai ketika ber promosi.

Langkah-Langkah Teknik SEO Off Page

Apakah anda belum tahu cara mengoptimalkan Off Page? Bacaan ini akan membantu anda. Berikut adalah langkah-langkah SEO Off Page.

1. Melakukan Link Building

Apa itu link building? Link building berarti membangun tautan yang bertujuan meningkat kan peringkat di mesin pencarian dengan backlink. Penggunaan backlink bagi SEO sangat penting. Anda bisa mendapatkan banyak pengunjung dengan link tersebut. Tidak semua link bisa melakukan hal tersebut, hanya link ber kualitas tinggi saja.

2. Ber promosi di Media Sosial

Media sosial adalah ladang keuntungan bagi mereka yang tahu triknya. Hubungan SEO dan media sosial sangat erat. Artinya media sosial sangat berpengaruh besar pada SEO Off Page. Gunakan media sosial sebagai tempat ber promosi. Ajak teman-teman membuka dan membaca artikel anda.

3. Menggunakan Jasa Iklan

Kalau sudah ber promosi di sosial media, ada baiknya menggunakan jasa iklan. Ketika kita memakai iklan dalam ber promosi, kesempatan meraih visitor sangat besar. Anda bisa membuat dan mengajukan pengiklanan di website ber trafik besar.

Semakin besar trafik, semakin mahal pula harganya. Bijaklah dalam memilih tempat promosi. Ini sedikit lebih baik dari pada promosi di sosial media. Website Anda terlihat profesional. Langkah ini opsional kok. Anda bisa melakukannya atau tidak.

Penutup

Secara umum teknik SEO Off page adalah serangkaian teknik optimasi yang di lakukan di luar situs atau blog kita. Beberapa hal yang bisa di lakukan ialah dengan membangun backlink yang baik. Link building bisa di lakukan dengan beberapa hal seperti backlink, promosi, dan lainnya.

Terima kasih telah membaca artikel tentang teknik seo off page. Semua tulisan tidak ada apa apa nya tanpa niat. Semoga tulisan saya bisa membantu kegiatan blog anda. Sampai jumpa di artikel lainnya.

You Might Also Like:

Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar